Desa Modapuhi Berduka

- Wartawan

Rabu, 16 Juli 2025 - 04:28 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

Foto: Korban jiwa yang ditemukan tergeletak di depan pintu rumah

SANANA,Lokomalut.com- Bencana banjir yang melanda Desa Modapuhi Kecamatan Mangoli Utara, membawa duka mendalam setelah dua orang warga di kabarkan meninggal dunia. Rabu, (16/7/2025).

Peristiwa naas itu terjadi saat Hujan deras yang mengguyur Desa Modapuhi sejak malam tadi, menyebabkan sungai di sekitar desa meluap, merendam puluhan rumah dan memaksa warga untuk mengungsi.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Informasi yang diterima awak media, banjir mulai terjadi sekitar pukul 02.00 WIT malam tadi, ketika debit air sungai meningkat drastis.

Warga yang terbangun oleh suara gemuruh air, segera berusaha menyelamatkan diri dan barang-barang berharga mereka.

Selain itu, Pemerintah Desa Modapuhi juga sudah menyampaikan pengumuman melalui pengeras suara masjid untuk segera mengungsi ditempat yang lebih aman.

Namun, setelah warga mulai datang untuk mengungsi, kedua korban yang di kabarkan meninggal dunia itu tak berada di lokasi pengungsian.

“Setelah tidak melihat keduanya, langsung menuju kerumah korban dan di temukan keduanya sudah terseret air dan tertahan di pintu rumah,” ungkap sepapu korban Rahim Umamit, melalui Kades Modapuhi Hakim Umasugi.

Dengan demikian, Pemerintah Kepulauan Sula, melalui Kalak BPBD H. Buhari Buamona menyampaikan turut belasungkawa atas musibah yang menyebabkan warga Desa Modapuhi meninggal dunia.

“InsyaAllah besok kami akan ke lokasi desa Modapuhi trans, Modapuhi dan Sanihaya untuk meninjau lokasi banjir serta membawa santunan untuk warga yang terdampak banjir tadi malam karena selain korban jiwa juga ada rumah warga yang rusak akibat banjir,” ujarnya.

Diketahui, Korban jiwa di Desa Modapuhi tersebut, berinisial NU dan AS.

ARTIKEL TERKAIT

Pemda Sula Terima LHP Semester II Tahun 2025 dari BPK Perwakilan Malut
Sikapi Keluhan Warga, Pemdes Waikafia Bersihkan Pipa Air yang Tersumbat 
Dapat Rekom dari 5 Cabang Aktif, Amirudin Resmi Terpilih Sebagai Ketum PP HPMS 
Kongres IV HPMS Bau Busuk: Diduga Dikendalikan Mafia Politik, Iqbal Ruray Disiapkan Aklamasi Paksa
Panitia Diduga Seting untuk Aklamasi Iqbal Ruray di Kongres HPMS ke-4 
Wujudkan Solidaritas, GMKI Cabang Jailolo Sambangi Korban Banjir
Tersisa Hanya Sekam Kebencian
Don Muzakir Apresiasi Kebijakan Prabowo yang Pro-Petani
Berita ini 120 kali dibaca

ARTIKEL TERKAIT

Sabtu, 17 Januari 2026 - 13:42 WIT

Pemda Sula Terima LHP Semester II Tahun 2025 dari BPK Perwakilan Malut

Rabu, 14 Januari 2026 - 10:59 WIT

Sikapi Keluhan Warga, Pemdes Waikafia Bersihkan Pipa Air yang Tersumbat 

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:48 WIT

Dapat Rekom dari 5 Cabang Aktif, Amirudin Resmi Terpilih Sebagai Ketum PP HPMS 

Selasa, 13 Januari 2026 - 06:25 WIT

Kongres IV HPMS Bau Busuk: Diduga Dikendalikan Mafia Politik, Iqbal Ruray Disiapkan Aklamasi Paksa

Minggu, 11 Januari 2026 - 13:06 WIT

Panitia Diduga Seting untuk Aklamasi Iqbal Ruray di Kongres HPMS ke-4 

ARTIKEL TERBARU